Jangan bermimpi jadi kucing kalau tidak pernah jadi tikus. Jangan pernah memaksakan diri jadi pemimpin kalau belum pernah merasakan menjadi anak buah.

19:20
Operator Seluler Mengembangkan eSIM di Indonesia

Tren eSiM mulai diperkenalkan di Indonesia pada pertengahan tahun 2019. Sambutan masyarakat memang tidak begitu ramai mengingat produk ini hanya bisa dipakai untuk perangkat tertentu saja. Perusahaan penyedia layanan seluler yang pertama mengembangkan teknologi eSIM adalah smartfren. Ada banyak kelebihan eSIM yang membuat pihak Smartfren yakin produknya akan laris di pasaran. Tinggal tunggu saja, karena belakangan ini salah satu produsen ponsel pintar asal Korea jugamulai memproduksi produk yang support eSiM.

Berbeda dengan SIM fisik yang bentuknya berupa kartu, penampakan eSIM seperti cip. eSIM dipasang langsung pada perangkat seluler sehingga tidak membutuhkan space pada bodi smartphone. Selain itu juga mudah saat melakukan pergantian nomer. Baru smartfren yang memproduksi jenis kartu ini. Pengguna smartphone bisa membelinya langsung di gerai smartfren. Setiap pemakaian produk smartfren, pelanggan berkesempatan mengikuti undian smartfren Wow dengan total hadiah milyaran rupiah.

Teknologi eSIM memberi kemudahan dalam banyak hal. Salah satunya adalah penambahan nomer. Dengan menggunakan perangkat yang support eSIM, pengguna bisa memiliki nomer lebih dari satu. Caranya sangat mudah dengan melakukan pengaturan pada perangkat seluler. Penambahan nomer ini tidak perlu memasang kartu tambahan. Kelebihan eSIM yang lain dapat dipasang pada perangkat yang lebih kecil misalnya saja seperti smartwatch dan alat kesehatan digital.

Kartu perdana eSIM saat ini sudah bisa ditemukan dengan mudah. Bentuknya berupa nomer digital yang bisa langsung dimasukkan kedalam ponsel dengan cara diaktivasi. Untuk bisa memakainya, harus dilakukan registrasi terlebih dulu. Tidak butuh waktu lama, nomer langsung bisa dipakai baik untuk komunikasi maupun internet. Untuk sistem keamanan juga lebih terjamin. Perangkat seperti smartphone yang mendukung pemakaian eSIM memiliki biaya produksi yang lebih murah. Inilah mengapa diprediksi pada tahun 2020 ini akan banyak smartphone baru yang sudah support eSIM.

Smartfren memiliki pemikiran yang cermat dengan menghadirkan teknologi eSIM ke Indonesia. Meski pasarannya masih sempit, namun smartfren percaya produk barunya akan dikenal oleh masyarakat luas. Terlebih dengan adanya undian smartfren Wow yang berhadiah milyaran rupiah. Pengguna smartfren dipastikan akan terus bertambah.

 

Category: Catatan | Views: 252 | Added by: kacong | Tags: seluler | Rating: 0.0/0
Total comments: 0